HAI

this is blog about heaLTHY sciens... thanks to visit my blog... :]

MENOPAUSE

Rabu, 08 Februari 2012 | aini midwife

MENOPAUSE
menopause merupakan pertanda berakhirnya bagian kehidupan yang produktif pada diri seorang wanita.
tanda-tanda lahiriahnya adalah; berhentinya haid yang biasanya datang sebulan sekali.gejala-gejala
lain lahiriah yang disebabkan tidak seimbangnya hormon ialah; sebagian tubuh mulai nampak tua.
untuk menanggulanginya disarankan supaya wanita mempertahankan kesehatan dan kesegaran tubuh maupun mentalnya
agar dapat menjalankan tugas seksual seperti sebelum menopause. gejala umum lainnya ialah;
depresi, kurang dapat tidur, yang ditimbulkan oleh kegelisahan jiwa atau gangguan emosi.
menopause dimulai pada berbagai usia, dan tidak selalu sama bagi setiap wanita. yang lumrah
atau umum adalah pada usia sekitar 50 tahun.
perubahan sesudah menopause; ektrogen mempengaruhi pertumbuhan dan persediaan bahan makanan bagi kawasan dada
rahim, liang vagina, otot-otot yang licin, dan kulit. ia juga cenderung untuk melindungi seorang wanita terhadap
penyakit yang menghadapi peredaran darah, dan kemungkinan juga terhadap kekurangan zat kapur dari tulang-belulang.
maka kemerosotan ekstrogen yang berbarengan dengan berlangsungnya menopause merupakan pendahuluan dari tibanya
perubahan badqan sesuai dengan kelanjutan usia.
tanda-tanda sesudah mengalami menopause;
a) rambut kusut mulai timbul
b) kulit kehilangan daya elastisnya
c) tulang kehilangan zat kapur, tulang punggung terpengaruh karenanya
d) buah dada menjadi gepeng dan terkulai
e) kemungkinan gangguan dalam peredaran darah menjadi bertambah
f) kendurnya indung telur dan rahim
g) dinding vagina jadi tipis dan peka terhadap singgungan (meskipun demikian senggama dapat diteruskan)
h) dinding vulva terhenti pertumbuhannya
i) rambut pada kemaluan menjadi jarang
j) bertambahnya bahaya encok

untuk perawatan
a) rambut pada wajah dpat dihilangkan dengan elektrolisa sejenis bahan lilin
b) perawatan kulit dan pengurutan dapat membantu kulit
c) latihan senam dan makanan yang cukup mengandung zat kapur adalah pencegahan yang baik
d) menunjang buah dada dengan ukuran braseri yang tepat/ cocok
e) gangguan dalam peredaran darah dapat dihindari dengan latihan senam yang teratur dan diet yang baik
f) latihan gerak badan banyak membantu otot-otot
g) penterapan krim ekstrogen membantu dan penggunaan minyak pelumas waktu bersenggama
h) krim hormonal bisa membantu
i) obat lawan infeksi;perawatan terhadap tersumbatnya kencing tergantung dari faktor penyebabnya
j) sakit encok pereda sakit seperti aspirin.pembedahan diperlukan apabila keadaan gawat darurat.

perubahan pada kegiatan seks
sesudah menopause, sering timbul kekhawatiran pada wanita,seperti rasa takut akan kehilangan daya tariknya
ia menyadari bahwa dirinya tidak dapat lagi mengandung dan melahirkan anak. ia sudah tidak memiliki lagi ciri khas
kewanitaannya. dan perasaan tidak akan dikasihi orang lagi atau dibelai sayang, akan merupakan suatu kekurangan dalam
rangkaian hidupnya . tetapi, perasaan semacam itu biasanya hanya berlangsung singkat. sebab seorang wanita yang
telah melewati menopause pun, tetap memiliki Hasrat seksual. juga tidak ada alasan untuk tidak merawat dirinya agar tetap
cantik dan segar serta menarik. satu-satunya yang mengalami perubahan adalah kemampuannya untuk mengandung dan melahirkan
anak. hasrat seksual lebih banyak terangsang oleh hormon jantan dibandingkan hormon betina. wanita tersebut tetap menghasilkan
hormon sepanjang hidupnya. tentu saja tidak ada seorang wanita pun, betapa tua sekalipun umurnya, harus malu menikmati hubungan
kelamin. bahkan, banyak orang merasakan lebih nikmat melakukan hubungan seks setelah menopause. sebab bahaya mengandung telah
berlalu sepenuhnya.

Tags: | 0 komentar

0 komentar:

Posting Komentar